
Tanaman strobery tumbuh subur didataran rendah. Dengan memanfaatkan pestisida ramah lingkungan terbukti tanaman mampu terbebas dari serangan hama pengganggu/Foto: Ist
Belakangan semakin banyak masyarakat yang memahami arti pentingnya menjaga kesehatan, diantaranya dengan memilih sayuran dan buah yang bebas dari penggunaan bahan kimia.
Menyikapinya, pemanfaatan bahan organik yang ramah lingkungan mulai banyak dimanfaatkan petani, diantaranya dalam pemilihan pestisida untuk menghindari serangan hama pengganggu tanaman.
Pemanpaatan pestisida ramah lingkungan disamping akan dapat menghasilkan produk pertanian yang sehat juga akan memberikan nilai jual yang lebih tinggi karena banyak diburu oleh konsumen.
Dalam video ini kami mencoba sedikit berbagi pengetahuan membuat pestisida organik dengan memanfaatkan tembakau dari sisa puntung rokok dan cacahan bawang putih. Pengaplikasian secara teratur terbukti mampu menjaga tanaman sayur dan buah bebas dari serangan hama.
Bahan baku limbah puntung rokok sangat mudah didapatkan dan tentunya tersedia secara gratis.
Untuk pembudidaya tanaman rumahan yang lebih bertujuan untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga, pemanfaatan pestisida organik ini tentu menjadi salah satu alternatif pilihan. Disamping dapat diolah sendiri dengan sangat mudah, hasil produk pertanian yang nantinya akan menjadi konsumsi rumah tangga sendiri dipastikan terbebas dari bahan kimia berbahaya dan tenmtu juga mampu menjaga kelestarian ekosistem lingkungan sekitar.
Tonton lengkap video cara pengolahan dan pengaplikasian pestisida organik berbahan tembakau sisa puntung rokok berikut:
Semoga bermanfaat!
/Nadien Farm
Pembaca dapat mengirimkan komentar terkait artikel yang ditayangkan. Isi komentar bukan merupakan pandangan, pendapat ataupun kebijakan detikriau.org dan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca dapat melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. detikriau.org berhak untuk memberi peringatan dan atau menutup akses bagi pembaca yang melanggar ketentuan ini.